Semua orang tentu mengetahui akibat dari merokok yang tidak baik untuk kesehatan. Namun, hal itu bukan menjadi boomerang yang akan membuat takut para penikmatnya. Sebab, merokok telah menjadi kebiasaan dalam sehari-hari,sehingga cara mengatasi kecanduan merokok tentu tidak mudah dilakukan.
Bahkan, perlu perhatian dan tekad yang sangat kuat dalam diri masing-masing pecandu. Apalagi produk rokok telah banyak sekali di pasaran, serta perokok aktif telah menjamur di masyarakat. Tidak bisa dipungkiri bahwa upaya untuk mensosialisasi bahwa rokok tidak baik pun sudah banyak sekali upayanya.
8 Cara Mengatasi Kecanduan Merokok dengan Mudah, Cepat, dan Tidak Menyakitkan
Bahkan setiap bungkus rokok terdapat gambar dampak dari seringnya merokok. Namun, tentu bukan tidak mungkin seseorang tidak dapat menyembuhkan kecanduan tersebut. Terdapat beberapa upaya yang bisa dilakukan untuk mengatasinya. Nah, berikut ada beberapa cara mengatasi kecanduan merokok yang bisa dicoba:

1. Coba Ketahui dan Buat Daftar Alasan Berhenti Merokok
Untuk mengatasi kecanduan tentu tidak mudah dilakukan, apalagi kecanduan merokok yang bisa jadi sudah lama. Nah, untuk bisa menghilangkan kecanduan tersebut bisa dimulai dengan mengetahui alasan dibalik keinginan untuk berhenti merokok. Sebab dengan mengetahui alasan tersebut, maka alasan itulah yang menjadi dasar dan motivasi seseorang.
Dimana nantinya ketika seseorang ingin merokok kembali bisa mengingat kembali alasan-alasan untuk menjauhinya. Sehingga akan terbebas dari godaan-godaan ketika akan merokok. Mengetahui alasan, bisa dengan mencatatnya di buku atau dimana saja yang sekiranya akan membuat tetap ingat. Tentu hal ini mudah dilakukan, apalagi untuk melindungi Kesehatan diri sendiri beserta keluarga.
2. Buat Rencana Untuk Mulai Berhenti Merokok
Setelah mengetahui alasan dan mencatatnya, cara mengatasi kecanduan merokok yang selanjutnya yaitu dengan merencanakan. Rencana yang dimaksud ini adalah, pecandu membuat jadwal rencana, pada tanggal berapa akan berhenti merokok. Dalam langkah ini, coba untuk pikirkan dengan matang dan tekad serta niat yang kuat, kapan tanggal yang tepat.
Lebih baiknya dalam menentukan tanggal, jangan terlalu jauh dari pemikiran atau niat yang muncul ini. Sebab, takutnya apabila terlalu lama, aka nada godaan-godaan yang mengusik hati dan pikiran. Ada beberapa hal bisa dipersiapkan yaitu:
- Beri tahu kepada orang-orang terdekat yang mengetahui hal tersebut bahwasanya akan berhenti merokok. Misalnya kepada teman atau rekan kerja, keluarga dan lainnya.
- Buanglah semua sisa rokok yang ada di rumah sekaligus dengan asbak-asbaknya.
- Siapkan pula permen atau lainnya sebagai pengganti rokok.
Kemudian, apabila muncul kembali nafsu atau Hasrat untuk merokok, coba untuk alihkan rasa tersebut. Misalnya dengan makan yang manis-manis atau lainnya. Mintalah saran kepada orang-orang yang sudah berhasil terlepas dari candu rokok.
3. Antisipasi Waktu Rawan Rokok
Kecanduan rokok tentu bukan sekedar kecanduan yang biasa. Pasalnya, lingkungan yang mendukung rokok juga sangat berpengaruh. Hal ini juga termasuk ke dalam kecanduan psikologis. Maka dari itu, mungkin saja secara sadar atau tidak sadar terdapat waktu-waktu dimana seseorang akan merokok. Untuk itu, apabila waktu tersebut akan hadir, bisa dialihkan ke yang lain agar tidak kembali merokok. Ada beberapa tips yang bisa dilakukan:
- Apabila pecandu terbiasa merokok di pagi hari bersama segelas kopi, untuk itu atur jadwal minum kopi. Bisa di kantor, atau semisal tetap ngopi di rumah bisa diselingi makan cemilan.
- Apabila sudah terbiasa merokok ketika berkendara, maka bisa diatasi sambil memakan permen karet. Bisa juga arahkan kendaraan ke rute yang berbeda.
- Apabila sudah terbiasa merokok ketika sehabis makan. Maka bisa diatasi dengan, langsung berdiri dari tempat makan, jalan-jalan atau menonton tv atau melakukan hal lain. Ingat jangan berikan celah sedikitpun Hasrat untuk merokok hadir menyelinap dalam hati dan juga pikiran. Apabila datang, maka bijaklah untuk menyingkirkannya.
Dari Penulis:
Apabila Anda adalah seorang pemilik bisnis yang ingin listing bisnis Anda dicantumkan, atau ingin posisi Anda berada di atas maka hubungi saya di Instagram @gun_abraham. Syarat dan Ketentuan berlaku.
4. Lakukan Kegiatan Untuk Menyibukkan Diri
Menyibukkan diri menjadi salah satu cara mengatasi kecanduan merokok yang bisa dicoba. Perlu diketahui dua minggu pertama adalah kunci keberhasilan dari kecanduan merokok. Jadi, diibaratkan dua minggu awal adalah penentu kesuksesan untuk kedepannya. Jadi, apabila dalam dua minggu pertama berhasil ditaklukan, maka peluang akan semakin besar.
Nah, untuk semakin menunjang keberhasilan, bisa dengan melakukan kegiatan positif. Sibukkan diri, misalnya dengan olahraga, kegiatan sosial, kegiatan lain yang menyenangkan. Menjaga kebugaran tubuh tentu penting dilakukan, bisa dengan bersepeda Bersama teman. Hindari, terlalu sering untuk menyendiri, sebab dapat memunculkan Hasrat merokok.
5. Jauhi Berkumpul dengan Para Perokok
Faktor lingkungan tentu menjadi kesuksesan bagi pecandu rokok untuk terlepas dari candu tersebut. Dengan demikian, cobalah untuk bergaul dengan orang-orang positif tanpa rokok. Hindari berkumpul dengan para perokok aktif. Sebab, godan akan mudah sekali muncul dalam situasi seperti itu.
Godaan tersebut muncul bisa dari diri sendiri, maupun datang dari tawaran teman yang tidak bisa ditolak. Sehingga, tentu saja hal itu akan membangkitkan Hasrat untuk merokok. Apabila, menghadiri sebuah acara dan memang benar sangat penting, maka usahakan jauhi perkumpulan teman yang sedang merokok.
Jangan takut untuk berkata tidak, dan yakinkan pada diri bahwa bisa melewati itu semua. Ingat semua alasan yang telah ditulis di awal. Jangan sampai mudah terpengaruh dan kembali ke masa saat jadi perokok. Bisa juga mengatakan pada teman atau rekan kerja bahwa telah berhenti merokok, sehingga mereka akan mengerti dan tidak menawari lagi kedepannya.
6. Rajin Gosok Gigi
Menggosok gigi dengan rutin juga bisa jadi cara mengatasi kecanduan merokok yang cukup efektif. Biasanya, para perokok memiliki bau napas yang khas, dan bisa mengganggu. Maka, ketika pecandu ingin berhenti merokok, cobalah untuk menggosok gigi dengan rutin.
Dengan demikian, nafas akan terasa lebih segar dan bersih. Hal itu, tentu tidak akan memicu seseorang untuk berkeinginan merokok. Selain itu, ketika rutin menggosok gigi, bisa membuat sugesti pikiran akan sayang untuk mengori gigi dengan rokok.
7. Jauhkan Diri Dari Stres atau Kesehatan Mental Lain
Tidak jarang orang akan menghisap rokok, ketika mereka mengalami stress atau masalah hidup yang dirasa berat. Oleh sebab itu, apabila ingin berhasil terlepas dari candu rokok, maka cobalah untuk menyelesaikan masalah dengan jernih. Cobalah untuk tenang, dan ciptakan kondisi nyaman untuk diri sendiri, agar tidak terjadi stress.
Terapkan pola hidup sehat, dan istirahat yang cukup. Hindari makanan yang bisa memicu stress seperti makan dengan gula berlebih. Apabila pikiran terasa kalut, cobalah menarik narik napas dengan pelan lalu keluarkan lewat mulut. Jangan lupa untuk dengan mendekatkan diri kepada Tuhan.
8. Lakukan Terapi Perilaku dan Hipnosis
Apabila telah melakukan cara diatas, tetapi dirasa masih kurang coba untuk konsultasikan ke dokter. Melakukan terapi akan membuat semakin besar peluang seseorang berhasil dari jeratan rokok. Paling penting lakukan semua dengan tekad dan niat yang kuat agar cara mengatasi kecanduan merokok bisa berhasil.
Tentu dengan niat, seseorang akan lebih mudah melakukan dan melewati setiap proses terapi yang ada. Bisa juga dengan terapi hipnotis, dimana konsultan akan memberikan sebuah sugesti yang diberikan kepada seseorang. Dalam hal tersebut, juga bisa dilakukan dengan santai dan coba tanyakan saran apapun.
Nah, itu tadi beberapa cara mengatasi kecanduan merokok yang bisa dicoba. Tentu jangan patah semangat untuk melakukan cara-cara diatas. Berhenti untuk merokok bukanlah hal yang mustahil dilakukan. Tidak sedikit orang yang telah berhasil menaklukan kecanduan rokok tersebut.
Apabila anda adalah seorang hipnoterapis dan ingin listingan anda dicantumkan atau ingin berada digoogle. Maka bisa hubungi saya DISINI
*syarat dan ketentuan berlaku